Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-76 Polres Klaten Menggelar Vaksinasi Covid-19 Dan Pengobatan

0 0
Read Time:1 Minute, 24 Second

nyatanews.com// Klaten – Polres Klaten menggelar vaksinasi covid-19 dan pengobatan umum dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022. Kegiatan dilangsungkan di Gedung Serbaguna Desa Bulurejo, Kec. Juwiring dan dipimpin langsung oleh Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo SH SIK MH, Jumat (17/6/2022).

Dijelaskan oleh Kapolres Klaten bahwa kegiatan vaksinasi covid-19 dan pengobatan umum dilakukan serentak di seluruh jajaran Polri. Pelaksanaan vaksin juga dipantau langsung melalui zoom meeting oleh Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

“Hari ini kita laksanakan percepatan vaksin kembali dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76. Selain percepatan vaksin kita juga laksanakan pengobatan gratis yang diikuti kurang lebih 600 warga masyarakat Klaten.”

Sama seperti pelaksanaan vaksinasi sebelumnya, gerai vaksin yang digelar Polres Klaten ini melayani vaksinasi baik dosis 1, 2 maupun dosis 3. Terpantau antusias masyarakat sangat tinggi. Tak hanya dari wilayah Juwiring, para peserta vaksinasi yang datang berasal dari wilayah kecamatan lain. Kursi antrian yang disiapkan petugas juga terlihat penuh.

“Antusias masyarakat saat ini masih tinggi. Karena kesadaran masyarakat sudah luar biasa terkait dengan kesehatan, terkait dengan covid-19 apalagi sekarang ada varian baru. Saya lihat setiap pagi kegiatan vaksinasi yang di Klinik (Pratama Polres Klaten) rata-rata 150 sd 200 masyarakat yang vaksin.”

Sementara itu Siti Khoriah (58 tahun) salah satu peserta vaksinasi asal kecamatan Delanggu menyatakan sangat terbantu dengan adanya vaksinasi yang digelar Polres Klaten. Sudah lama ia menantikan vaksin covid-19 dosis ketiga, namun baru kali ini ia bisa dapatkan setelah petugas Polsek mengantarkan ke lokasi vaksinasi di Gedung Serbaguna Desa Bulurejo ini.

“Tadinya ada (gerai vaksin), tapi kan lokasinya jauh-jauh tidak ada yang mengantar. Yang ini kan ada undangan dari kelurahan dan berangkat pakai mobil pak Polisi.” Ungkapnya

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
100 %
Please follow and like us:
Pin Share

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow by Email
https://www.instagram.com/sigit_nuhroho/
Verified by MonsterInsights