Nyatanews.com // Klaten – Siswi SMPN 2 Musuk, Kabupaten Boyolali, Pemenang Juara 1 lomba Karaoke minggu 8 Januari 2023 yang di selenggarakan di Obyek Wisata Girpasang Kabupaten Klaten, berminat untuk menyanyikan single lagu Karya Sarno Edy Mbedut seorang seniman, penyanyi, pencipta lagu, asal Desa Jimbung Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten.
Devita Wulan Safitri atau dikenal sebagai nama panggung Novi Debora asal Dukuh Sidomulyo Rt. 06 Rw. 01, Desa Karang kendal Kecamatan Taman Sari, Kabupaten Boyolali, yang kerap mengikuti even perlombaan baik di dalam maupun luar Kabupaten Boyolali memang sudah sejak duduk dibangku SD sudah merasa menyanyi adalah hoby yang ditekuni serta disalurkanya pada ajang perlombaan di dalam maupun luar kabupaten Boyolali.
Siswi yang masih duduk dibangku kelas 9 SMPN 2 Musuk, Kabupaten Boyolali, puteri pasangan dari Arif Kusnaedi 43 Tahun dan Jumarni 40 Tahun ini memang terlihat sedari kecil umur 7 tahun suka menyanyi, jika ada lagu lagu yang sedang populer, Novi sapaan akrabnya selalu mencoba menirukan sehingga hafal, oleh karena orang sekitar lingkungan rumah, keluarga dan teman banyak yang berkomentar kalau Novi memiliki suara yang merdu maka banyak saran untuk di ikutkan even perlombaan mulai dari dalam Kabupaten maupun luar Boyolali, dengan demikian maka bakatnya bisa lebih ter- asah dengan seiring jam terbang serta pembinaan yang tepat.
Arif Kusnaedi selaku orang tua pun berusaha memberi suport serta motivasi selama hoby dan kegiatan yang ditekuni puterinya tersebut positif asalkan tidak mengabaikan tanggung jawab sebagai seorang siswi atau pelajar SMP, sehingga jenjang pendidikan akan tetap berlanjut sampai SMA bahkan perguruan tinggi, mengingat pendidikan adalah hal terpenting guna masa depan.
Sarno Edy mbedut sebagai pencipta lagu (Seniman Klaten) yang kebetulan tergabung dalam keanggitaan PAPRI (Persatuan Artis Penyanyi dan Pencipta Lagu Indonesia) ini menuturkan bahwa dirinya berkeinginan serta berupaya meskipun dwngan.keterbatasan kondisi fisik (Difable) melalui Jalur seni dapat mempublikasikan potensi wisata Klaten melalui karya karyanya dalam bermusic serta mengembangkan potensi penyanyi lokal sekitaran Klaten Maupun luar Klaten sehingga bakat bakat dari bibit generasi muda dapat diarahkan ke hal yang positif dengan harapan agar lebih ter- arah, lebih baik, kususnya dalam bidang seni musik maupun tarik suara dalam hal ini Sarno Edy Mbedut mencoba karya karya ciptanya untuk dapat dinyanyikan oleh Novi Debora pemenang lomba karaoke di obyek wisata Girpasang tersebut dengan demikian harapan kedepan dapat lebih mantap menekuni dunia tarik suara sebagai penyanyi.
Hal tersebut agar selain memotivasi bibit generasi muda berbakat, juga guna sebagai inspirasi generasi muda yang lain, demikian ujarnya disela kegiatan take vocal di Kediaman rumah Desa Jimbung Kecamatan Kalikotes Kabupaten Klaten, Novi Debora untuk single lagu karya Sarno Edy Mbedut. ( wachid )