Nyatanews.Com// Klaten- Indonesia Menjadi Tuan Rumah Perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Di Bali Pada 15-16 November 2022. Para Negara G20 Sepakat Mengadakan Sejumlah Pertemuan Setiap Tahunnya Untuk Membahas Berbagai Rencana Kerja Sama Multilateral Mereka.
Forum G20 Merupakan Forum Internasional Yang Terdiri Dari 19 Negara Dan Uni Eropa, Dibentuk Pada 1999 Dengan Fokus Pada Perekonomian Dan Keuangan Global. G20 Berisikan Kumpulan Negara Dengan Ekonomi Terbesar Yaitu Mencapai 80 Persen Produk Dunia Bruto, 75 Persen Perdagangan Dunia, Dan 60 Persen Populasi Dunia. G20 Tidak Memiliki Ketua Tetap, Sehingga Tiap Tahun Salah Satu Anggota Grup Digilir Menjadi Presidensi G20.
Hery Salah Satu Warga Klaten Yang Keseharianya Sebagai Driver Ojek Online Mengatakan ” Saya Sangat Bangga Sekali Indonesia Menjadi Tuan Rumah G20 Yang Di Selenggarakan Di Bali .
” Dengan Menjadi Tuan Rumah G20 Mudah Mudahan Perekonomian Di Bangsa Indonesia Ini Akan Lebih Maju” Ujar Hery.
“Seperti Diketahui Bersama, Bali Adalah Pusat Binis Dunia, Dan Juga Pusat Pariwisata Dunia. Dan Ketika G20 Diadakan Di Bali, Tentu Ini Menjadi Perhatian Dunia. Nah, Itu Yang Kita Jadikan Kesempatan, Menjadi Pintu Masuk Wisata Ke Bali. Dan Bagaimana Caranya Agar Warga Dunia Melirik Ke Indonesia,” Ungkapnya.
Salah Satu Tujuan Dari KTT G20 Ini Adalah Untuk Pemulihan Ekonomi Pasca Pandemi. Baik Untuk Negara Indonesia, Maupun Negara-Negara Yang Tergabung Di G20, Dan Negara Lainnya Di Dunia.
“Ini Yang Membanggakan,Karena Indonesia Menjadi Leader (Pemimpin) Bagi Negara-Negara G20 Untuk Membantu Memulihkan Ekonomi Dunia,” Tandasnya .